Selasa, 07 Juli 2020

Tidak Ada Pilihan, Libya Harus Tetap Membangun Walau Politik Belum Aman


Tidak ada pilihan bagi pemerintahan GNA yang diakui dunia untuk membiarkan infrastruktur negara tak dikembangkan.

Baru-baru ini pemerintahan di Tripoli itu melakukan sejumlah rapat untuk memfinalisasi rencana investasi asing ke Libya di antaranya oleh Turki.

Libya saat ini sedang membutuhkan investasi jangka pendek maupun jangka panjang untuk membenahi kembali infrastrukturnya.

Walaupun Libya masih relatif maju dibandingkan negara sekitar, akan tetapi negara yang pernah dipimpin oleh Moammar Ghaddafi ini harus terus melangkah maju.

GNA mendapat persaingan ketat dari pemberontak LNA yang mempunyai pemerintahan sendiri di Tobruk, Timur Libya.

LNA menguasai hampir mayoritas ladang minyak dan kini juga terus melakukan pembangunan infrastruktur.

Lihat:

Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar